Pengaruh Guided Imagery And Music Therapy Terhadap Kecemasan Pasien Pre Operasi Laparatomi
Main Article Content
Tujuan: Guided imagery and music (GIM) merupakan tindakan mandiri keperawatan yang mengombinasikan relaksasi bimbingan imajinasi dan musik. Penelitian bertujuan mengetahui pengaruh GIM terhadap kecemasan pasien pre operasi laparotomi di RSUD Dr. Ibnu Sutowo Baturaja.
Metode: Penelitian ini menggunakan desain pre experiment dengan pendekatan pre and post test withthout control group design. Pengambilan sampel menggunakan purposive sampling dengan jumlah sampel sebanyak 25 responden. Instrumen penelitian yang digunakan berupa modifikasi kuesioner Taylor Manifest Anxiety Scale (T-MAS) dan Amsterdam Preoperative and Information Scale (APAIS). Analisis data yang digunakan adalah uji statistik non parametrik Wilcoxon.
Hasil: Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada pengaruh yang signifikan GIM terhadap kecemasan pre operasi laparotomi di RSUD Dr. Ibnu Sutowo Baturaja. Uji statistik Wilcoxon menunjukkan p value<0,05 (p value=0,001) dan Z hitung -3,746. Ada pengaruh yang signifikan antara GIM terhadap kecemasan pre operasi laparotomi di RSUD Dr. Ibnu Sutowo Baturaja.
Simpulan: Implikasi penelitian diharapkan adanya penelitian dengan jumlah sampel yang besar dan dengan desain quasi eksperiment dengan pengontrolan terhadap variabel perancu yang lebih ketat.